Total Tayangan Halaman

Senin, 05 Maret 2012

Teks Pembawa Acara Formal

PERINGATAN MAULID NABI
Assalammu’alaikum wr.wb
                Yang terhormat ustad Edi yang selaku ketua di Musholla Darun Najjah dan yang terhormat usatad dan ustadzah serta teman-temanku yang berbahagia . Pertama-tama marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT . Serta kita haturkan shalawat serta salam kepada Nabi Muhammad SAW beserta para keluarga , para sahabat dan para pengikutnya sampai akhir zaman . Disini saya sebagai pembawa acara pada sore hari ini , dan langsung saja saya bacakan acara yang sudah tersusun , yaitu sebagai berikut :
1.       Pembukaan
2.       Bacaan Shalawat
3.       Ceramah
4.       Membacakan Puisi
5.       Do’a
Demikian acara yang akan kita lalui bersama dan untuk menghemat waktu lagsung saja menginjak acara yang pertama yaitu pembukaan . Marilah kita buka acara ini dengan bacaan basmalah . Bissmillahirrahmanirrahim .. Selesai. Acara selanjutnya yaitu bacaan shalawat oleh saudari Ila . Saudari Ila mengambil tempat !
~SHALAWAT~
Terimakasih kepada saudari Ila . Acara selanjutnya adalah ceramah oleh ustad Edi tentang Nabi Muhammad SAW . Ustad Edi kami persilahkan !
~CERAMAH~
Terimakasih kepada ustad Edi semoga isi ceramah tersebut dapat bermanfaat bagi kehidupan kita masing-masing . Dan acara selanjutnya adalah pembacaan puisi tentang mauled nabi oleh saudara Niko . Saudara Niko kami persilahkan !
~PUISI~
Terimakasih saudara Niko . Dan mari kita mengikuti acara selanjutnya yaitu do’a bersama yang di pimpin oleh ustad Edi . ustad Edi mengambil tempat !
~DOA~
Demikian acara yang sudah kita lalui bersama dan terimaksih kepada ustad Edi yang telah memimpin doa . dan mudah-mudahan doa yang kita persembahkan dapat di terima oleh Allah SWT .Amin. Saya sebagai pembawa acara dari awal hingga akhir bila ada kata-kata yang kurang berkenan di hati , saya mohon maaf .
Wassalammu’alaikum wr.wb

Tidak ada komentar:

Posting Komentar